1 Januari 2018

Berhenti Dari Social Media dan Lanjut Berkarya

2018 - Sepertinya tahun ini adalah tahun perubahan global yang harus saya lakukan. Sudah tiada lagi waktu untuk tenang dan bercanda. Semakin membuang waktu, semakin tidak ada kreativitas yang akan dibuat. Mungkin ini bisa dikatakan curhat dan curhatnya melalui blog, bukan social media.

Sebagai penulis blog, tantangan terbesar adalah berhenti menulis pada kolom status pada setiap kolom medsos bagi saya pribadi. Jadi tahun 2018 adalah langkah lain saya untuk kembali ke habitat awal, yaitu menjadi blogger dan secara positif memanfaatkan internet untuk menghasilkan sesuatu, bukan hanya menikmatinya saja.

Dibilang cupu dan kadaluarsa sudah bukan menjadi masalah. Ini adalah resolusi tahun 2018, perubahan yang terencana. Merencanakan bobot dari konten untuk masing-masing platform di internet yang saya miliki. Sudah tidak ada alasan untuk mundur dan tidak berkarya dari dunia internet.

Untuk tipikal orang yang tidak terlalu suka membaca buku atau media konvensional, saya berharap 2018 menjadi langkah baru "lagi" dalam menuju perubahan yang lebih baik. Tidak hanya menjadi penonton atau pengguna saja, melainkan menjadi content creator.

Aktif di media sosial menjadikan saya terlalu masuk ke dalam zona nyaman yang kadang menjadikan hal-hal negatif muncul di dalamnya. Menjadi blogger kembali sudah tidak bisa dihindarkan. Tidak bisa lagi berharap pada sesuatu yang instan, karena semuanya perlu proses, dan proses adalah sesuatu yang bisa dinikmati. Dan menikmati proses sesuai dengan hobi selalu menjadi sesuatu yang menyenangkan.

Prioritasnya bukan lagi menjadi sosok yang peduli dengan status, namun mengkonversikan status menjadi inspirasi dalam menulis blog. Bukan lagi menjadi sosok yang peduli viralitas, namun menjadikan viral sebagai bahan untuk melihat sisi lain dari kepopuleran internet.

Hidup sebagai blogger jika selalu berburu rating juga tidak baik, hal itu juga akan membuat imajinasi buntu.

Jadi saat ini, saya tidak akan lagi hanya berdiam dan melihat apa yang akan terjadi. Sebisa mungkin akan merekamnya di internet melalui blogger, melalui tulisan-tulisan yang mungkin berarti bagi yang membutuhkan. Minimal, tulisan ini nantinya akan bisa dibaca oleh anak cucu.

Baiklah, hanya ini saja yang bisa saya bagikan di awal tahun 2018 ini.
Semoga ada manfaat yang bisa diambil dalam tulisan kali ini.

Salam blogger and always keep in touch.

Posting Komentar

Ketik dan tekan ENTER untuk pencarian